Pelaksanaan AKM dan SK bagi Guru

AKM (Assesmen Kemampuan Minimal)  dan SK (Survey Karakter)  untuk guru, dilaksanakan pada hari Rabu, 4 Maret 2020.

Jauh-jauh hari sebelumnya pelaksanaan AKM dan SK ini banyak guru yang merasa kuatir dan berdebar.  masing-masing banyak yang sibuk mencari contoh soal.

Sebenarnya tujuan utama pelaksanaan AKM dan SK ini bukan indikator cerminan kualitas guru tetapi sebagai awal untuk membuka wawasan guru terhadap gambaran soal-soal yang akan dihadapi para siswa, jika timbul pertanyaan mereka mampu menjawab dan menjelaskannya.

Pada akhirnya kekuatiran guru sirna ketika akhir dari tes AKM dan SK nilainya tidak muncul atau ditampilkan. Dari pengalaman ini kita bisa menghantarkan siswa-siswa kita untuk siap menghadapi AKM dan SK tahun depan.  Selamat menyongsong peruban baru dengan soal-soal AKM dan SK.